Posted by : Marketing IndiHome Sabtu, 18 Juli 2009


Jangan coba-coba mengendarai sepeda motor di China jika anda tidak memiliki lengan. Apalagi jika anda seorang tukang ojek.Malang benar nasib Liu Yeung, pemuda China berusia 27 tahun asal Jimo ini. Ketika sedang asyik mengendarai sepeda motornya, Yeung dicegat polisi yang sedang bertugas karena mengendarai motor tersebut tanpa lengan.

Kok bisa? Ya, Liu memang seorang penyandang cacat yang kehilangan kedua lengannya. Namun Liu tak kehabisan akal, setelah memodifikasi sepeda motornya dengan menambahkan dua buah pipa besi di kemudi motor tersebut, Liu dengan tubuhnya bisa mengemudikan kendaraan tersebut.


Bagi Zhang Jie petugas polisi yang menilangnya, hal ini dianggap melanggar karena Liu tidak mengendarai dengan lengan yang sesungguhnya. Padahal sebenarnya menurut Liu, dirinya telah mengendarai motor tersebut selama bertahun-tahun lamanya sejak dirinya mengalami kecelakaan karena memegang listrik bertegangan tinggi dengan kedua tangannya.

Karena kejadian tersebut, Liu kehilangan kedua tangannya sejak usia 7 tahun. Di usia 10 tahun, Liu hidup bersama sebuah rombongan sirkus karena orang tuanya tidak mampu membiayainya. Liu kemudian belajar bermain sirkus dan mulai menghasilkan uang dari ketrampilan yang dikuasainya, salah satunya tentunya adalah mengendarai motor yang telah dimodifikasi tersebut.

Kepada seorang petugas polisi, Liu berusaha meyakinkan jika dirinya adalah pengendara sepeda motor yang aman seperti halnya pengendara motor lainnya yang normal. Awalnya Liu mengira dirinya dihentikan petugas polisi karena memboncengkan dua penumpang diatas sepeda motornya yang memang terlarang. Namun ternyata dia dihentikan petugas karena tidak memiliki lengan.

Menurut petugas polisi setempat, Liu saat ini telah kehilangan pekerjaannya di sirkus tersebut setelah rombongan sirkus tersebut bangkrut sejak tiga tahun lalu. Karena itulah Liu kemudian menjadi tukang ojek dengan sepeda motor yang telah dimodifikasi tersebut.

Namun polisi hanya menilang Liu tanpa mendendanya sepese pun karena kemudian didapati jika Liu sangat miskin, hingga tak sanggup membayar denda. Kasihan .




(Terima Kasih Telah Membaca Dan Berkomentar Di sini)

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

Blogger templates

Labels

agama Aku Untuk Negeriku Alkisah Anak-Anak Analisis Kebijakan Pendidikan ANE aneh Anime Antropologi aplikasi artis Barang Aneh Beauty Belajar dasar HTML Belajar dasar PHP Berita Berita Nasional Berita Umum bijak Binatang Aneh Blogger cara Cerita Cinta Cerita Lucu cinta design Dewasa Download Thema drama Dunia Dunia Malam Dunia Seks ekonomi Ekstrim Facebook Fashion Film Fun Funny gadget Games Gokil Gudang Tips Hacker Happy History health Hentai hewan hiburan Historiografi hobi Hot HP hukum hum Humor Ilmu Komputer ilmu pengetahuan sosial Image internasional internet Islami jakarta Jokowi - Ahok K Kampanye Damai Pemilu Indonesia 2009 Kata Bijak kata mutiara Kata-Kata kecantikan KEJADIAN YANG ANEH kesehatan Kisah Nyata korea kuliner lifestyle Love lowongan kerja Magelang Makalah Makanan Manajemen Pendidikan Misteri mobil Multimedia teknik museologi Music News olahraga otomotif Pasangan Aneh PeeR Dari Sahabat Pelajaran Pelajaran Bahasa Indonesia pelajaran biologi pelajaran ekonomi pelajaran fisika pelajaran geografi pelajaran kimia Pelajaran Olahraga Pelajaran Sejarah pelajaran seni Pelajaran seni musik peliharaan pendidikan Pendidikan Kewarganegaraan Perencanaan Pembelajaran Sejarah Peristiwa Penting Perspektif Global Politik ponsel promo properti puisi rambut Religi Renungan resep romantis rumah Sains Science Sejarah Sejarah Asia Timur sejarah indonesia masa islam sejarah Indonesia masa kolonial sejarah pergerakan nasional sejarah wanita Selebritis Seni Sepak Bola sinopsis Software Sofware Tahukah Kamu ? Tanaman teknologi tips trends TV Twitter Umum unik Video wallpaper wanita wisata Wordpress Zodiak
Diberdayakan oleh Blogger.
UNTUK INFO DAN PEMASANGAN Hubungi : YULIADI Telepon : 061-7646 9682 Handphone : 0822 7200 7787


- Copyright © Cara Registrasi Indihome Murah di Medan -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -